• Bahasa

Bupati Garut Pimpin Pengambilan Sumpah Janji PNS

10 Mar 2020 Hanapi 1317

Bupati Garut H. Rudy Gunawan memimpin pengambilan sumpah janji 549 Pegawai Negeri Sipil (PNS) Pemerintahan Kabupaten Garut, Selasa (10/3/2020) sekitar pukul 08.00 WIB, di Lapang Sekretariat Daerah Kabupaten Garut.

Bupati Garut berharap PNS tersebut dapat meningkatkan profesionalitas, memiliki nilai dasar integritas, etika profesi, kedisiplinan serta mampu menyelenggarakan pelayanan publik bagi masyarakat.

Acara tersebut dihadiri oleh Kepala BKD Kabupaten Garut Didit Fajar Putradi, Asisten Pemerintahan dan Kesra H. Nurdin Yana, Asisten Administrasi Umum, Jajat Darajat, Kepala Inspektorat Kabupaten Garut H. Zat Zat Munajat, Kepala Dinas Pendidikan Totong, Kepala Dinas Kesehatan dr. Maskut Farid, Kepala Dinas Perhubungan H. Suherman, dan pejabat lainya.

Diawali dengan kata-kata pendahuluan sumpah yang dipimpin oleh Bupati Garut serta didampingi Pejabat Rokhaniwan, dan perwakilan Pegawai Negeri Sipil yang diambil sumpahnya. Pengucapan sumpah pun diikuti oleh 549 Pegawai Negeri Sipil yang diambil sumpah janjinya.

Selanjutnya dilakukan penandatanganan berita acara pengambilan sumpah janji oleh perwakilan Pegawai Negeri Sipil yang diambil sumpahnya. Dengan disaksikan oleh dua orang saksi yaitu Kepala Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Garut H. Didit Fajar Putradi dan Kepala Inspektorat Kabupaten Garut H. Zat Zat Munajat.



Bupati Garut Rudy Gunawan memberikan sambutan yang diawali dengan mengucapkan selamat kepada para Pegawai Negeri Sipil yang baru saja diambil sumpah janjinya. PNS diharap mampu menjalankan peran sebagai unsur perekat persatuan dan kesatuan bangsa yang berdasar Pancasila dan UUD 1945.

“Semoga dengan pelaksanaan sumpah atau janji tersebut dapat betul-betul mampu membawa PNS yang baru saja diambil sumpah/janjinya lebih disiplin, baik itu ucapan, tulisan maupun perbuatan dalam melaksanakan kewajiban-kewajiban dan meninggalkan larangan-larangan yang harus dipatuhi oleh Pegawai Negeri Sipil,” ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut Bupati Garut mengingatkan, kepada PNS yang hari ini di sumpah untuk bisa mewujudkan harapan pendiri kabupaten Garut yang berkeinginan menjadikan kabupaten Garut yang Tata Tentrem Kerta Raharja dengan Ridho Allah SWT.

”Artinya segala sesuatu dapat dinikmati dengan baik oleh warga masyarakat Garut, tidak ada lagi warga yang miskin, tidak ada lagi warga yang bodoh, tidak ada lagi warga yang sakit tidak diobati atau kita membiarkan mereka hidup dilingkungan yang tidak sehat,” kata Bupati Garut.

Lanjut Bupati, sebagai orang baru dilingkungan Pemkab Garut, pihaknya mengharapkan untuk memberikan contoh yang baik sebagai orang pilihan yang terhormat.

”Kalian adalah orang terhormat yang lulus tidak berdasarkan koneksi dan tidak menggunakan biaya. Jadi saya ingatkan kalian mempunyai tata tertib menjadi ASN, Saudara tidak semau Gue, jangan terbawa perilaku negatif atasan saudara, kalau atasan saudara atau senior saudara malas atau melakukan perbuatan – perbuatan yang merendahkan ASN, Watawasaobil Hak watawasaobil Sob, Saudara harus memberikan contoh yang baik sebagai orang pilihan terhormat yang memiliki intregitas dan komitmen sebagai ASN,” tutur Bupati Rudy Gunawan.



Rudy Mengajak, kepada PNS dan kepegawaian Pemerintahan kabupaten Garut untuk bersama–sama bekerja mengejar ketertinggalan IPM Pemkab Garut .

”Kita bisa menaikan IPM, daya beli masyarakat baik, insprastuktur baik, terakhir saya ucapkan selamat atas disumpahnya saudara dan dilantiknya sebagai ASN hari ini, BKD tolong serahkan hari ini, selamat bekerja semoga kita menjadi teamwork yang dicintai masyarakat kabupaten Garut,” ujarnya.

Bupati juga mengucapkan terima kasih kepada Badan Kepegawaian Daerah (BKD) kabupaten Garut yang telah bekerja secara profesional dalam melaksanakan tugasnya.

”BKD telah melaksanakan kinerjanya dengan baik saya sangat mengapresiasinya,” pungkasnya.

Sebanyak 549 PNS yang melaksanakan pengambilan sumpah/janji disebar di lima kedinasan, yakni Dinas Pendidikan, Dinas Kesehatan, RSUD dr Slamet Garut, Dinas PUPR dan Dinas Perkim Kabupaten Garut.


www.garutkab.go.id

Dikelola oleh :
Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Garut
Jl. Pembangunan No. 181, Garut, 44151
Provinsi Jawa Barat

+62 262 4895000
[email protected]
[email protected]
DiskominfoGRT
DiskominfoGRT