• Bahasa

Sekda Garut Sebut Kabupaten Garut Sedang Bersiap Menuju Smart City

23 Sep 2022 Hanapi 512

GARUT, Tarogong Kidul - Saat ini Kabupaten Garut sedang berproses menuju smart city. Bahkan untuk mewujudkan hal tersebut, Pemerintah Kabupaten Garut akan mendapatkan pendampingan dari Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) Republik Indonesia agar bisa mewujudkan smart city di Kabupaten Garut.

Hal ini disampaikan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Garut, Nurdin Yana,  ketika melakukan dialog bersama jajaran dari Sekretariat Daerah (Setda) Garut dan Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Garut di Ruang Rapat Kantor Bupati Garut, Jalan Pembangunan, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Kamis (22/9/2022).

"Jadi sekarang kita sudah menata, sebenarnya hal ini sudah kita bangun kemarin ketika kita memperkenalkan atau menyampaikan terkait dengan persiapan smart city, kita hari ini juga sebetulnya ada komitmen dari kemenkominfo bahwa Kabupaten Garut akan mendapatkan  pendampingan Gerakan Menuju smart city, sehingga mudah-mudahan dengan kegiatan seperti ini Pemerintah Kabupaten Garut mendapatkan masukan yang cukup konstruktif," ujar Sekda Garut.



Ia memaparkan, implementasi smart city ini melingkupi berbagai aspek kehidupan, sehingga harus melibatkan dan didukung oleh seluruh stakeholder yang ada di Kabupaten Garut, selain itu smart city ini ada 6 indikator yang harus dipenuhi yakni Smart Government, Smart Economy, Smart Branding, Smart Living, Smart Environment, dan Smart Society.

"Alhamdulillah hari ini kita juga bekerja sama dengan beberapa universitas, baik universitas internal di Garut (contohnya) STTG (Sekolah Tinggi Teknologi Garut), maupun universitas diluar Kabupaten Garut dan  teman-teman organisasi di luar pemerintah. Kami juga sudah melakukan komunikasi dengan Universitas Brawijaya, bagaimana membangun smart city sehingga memberikan kenyamanan kepada masyarakat melalui enam hal (indikator) tadi," jelas Nurdin.



Penerapan smart city di Kabupaten Garut, imbuh Nurdin, juga didukung dengan nilai indeks Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) yang kini sudah mencapai angka 3.25 dengan predikat baik.

"Ini diawali dengan menginstegrasikan semua SKPD dalam konteks pembuatan backbone-nya (atau) tulang punggung dengan pendekatan pilihan teknologi FO (Fiber Optic). Hal ini kita lakukan sehingga insya Allah dalam rangka melaksanakan konsep SPBE, secara networking-nya sudah integrasikan ke semua pihak," imbuhnya.



Selain itu, Nurdin juga mengungkapkan jika saat ini Kabupaten Garut sudah mulai menekankan transaksi non tunai, guna mengimplementasikan digitalisasi khususnya dalam bidang ekonomi, dan salah satu contohnya sudah diterapkan di Pasar Wanaraja.

"Harusnya sudah siap (menghadapi smart city), insya allah tinggal keberpihakan berbagai pihak termasuk juga keterlibatan politik anggaran harus ada," tandasnya.


www.garutkab.go.id

Dikelola oleh :
Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Garut
Jl. Pembangunan No. 181, Garut, 44151
Provinsi Jawa Barat

+62 262 4895000
[email protected]
[email protected]
DiskominfoGRT
DiskominfoGRT