• Bahasa

Hikmah Dibalik Krisis Covid-19 Dalam Dunia Pendidikan

2 May 2020 Hanapi 2110

Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun 2020 dengan tema "Belajar dari Covid-19", sangat berbeda jauh dari tahun-tahun sebelumnya.

Tahun ini negara-negara di dunia, termasuk negara kita tengah dilanda wabah Covid-19, sehingga kegiatan memperingati Hari Pendidikan Nasional disesuaikan.

Kepala Dinas Pendidikan Garut H.Totong, sesuai apa yang dikatakan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Nadiem Makarim dalam sambutan memperingati Hardiknas tahun ini, bahwa banyak hikmah dibalik krisis COVID-19 dalam dunia pendidikan.

Hikmah yang didapat dari proses belajar mandiri saat ini diantaranya, para guru saat ini bisa melakukan pembelajaran secara Online dan Darling, mengunakaan Tools dan perngkat baru serta menyadari bahwa proses mengajar bisa dilaksanakan dimana saja.

"Untuk pertama kalinya, guru-guru melakukan pembelajaran secara daring atau online, menggunakan tool-tool atau perangkat baru, dan menyadari bahwa sebenarnya pembelajaran bisa terjadi di mana pun," ungkapnya, Sabtu (02/05/2020).

Menurutnya, pendidikan itu bukan sesuatu yang bisa dilakukan di sekolah saja, tetapi belajar mandiri di rumah menjadi satu aktifitas pembelajaran yang membutuhkan kolaborasi antara guru, siswa dan orang tua. Dan tanpa kolaborasi itu, pendidikan yang efektif tidak mungkin terjadi.

"Bagi orang tua siswa juga ini menjadi pelajaran bahwa disadari atau tidak, tugas guru itu ternyata sulit dalam menghadapi tantangan proses mengajar anak yang efektif, sehingga menjadi empati baru kepada guru yang tadinya mungkin belum ada,” kata Totong.

Ditambahkan Totong, walaupun peringatan Hardiknas tahun ini berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, namun kami tetap optimis dan semangat melawan Covid-19, agar wabah ini segera berlalu. Sehingga, kami dapat melaksanakan aktivitas pembelajaran seperti biasa dengan mengambil suri teladan para pejuang pendidikan masa lalu, yaitu pantang menyerah.

Akhir kata, Totong mengucapkan selamat Hari Pendidikan Nasional tahun 2020, semoga tetap dapat menguatkan marwah dan martabat dunia pendidikan kita, pungkasnya.

www.garutkab.go.id

Dikelola oleh :
Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Garut
Jl. Pembangunan No. 181, Garut, 44151
Provinsi Jawa Barat

+62 262 4895000
[email protected]
[email protected]
DiskominfoGRT
DiskominfoGRT