• Bahasa

Bupati Garut Rudy Gunawan Dukung Persiapan DOB Garut Utara

31 Aug 2020 Hanapi 1058

Bupati Garut H. Rudy Gunawan mendukung penuh Calon Daerah Otonom Baru (DOB) Kabupaten Garut Utara, untuk segera di Paripurnakan bersama DPRD Garut.

Hal tersebut dikatakan Bupati Rudy Gunawan, saat menerima kunjungan Pengurus Paguyuban Masyarakat Garut Utara (PM GATRA), diruang kerja Sekretariat kabupaten Garut, Senin (31/08/2020).

”Tentunya semua persyaratan administratif harus segera dipenuhi, bagi saya sangat mendukung penuh DOB Garut Utara harus segera di Paripurnakan bersama DPRD Garut, Selanjutnya akan di serahkan ke Gubernur dan DPRD Jabar untuk di Paripurnakan di tingkat Provinsi Jawa Barat,” ujar Bupati Rudy.

Sementara itu, Ketua PM Gatra H. Holil Aksan Umarzen mengucapkan, syukur alhamdulillah bahwa sebanyak 116 Desa dari 11 Kecamatan yang ada di wilayah bagian Garut Utara telah menyatakan persetujuannya untuk bergabung ke DOB Kabupaten Garut Utara.

"Ini dibuktikan dengan berita acara Musdes yang di tandatangani oleh BPD dan Kepala Desa," ungkap Holil.

Holil juga mengucapkan terimakasih kepada Bupati Garut, Asda 1 dan Kabag Tapem Setda Garut yang telah membantu memfasilitasi untuk sosialisasi DOB Kabupaten Garut Utara ke warga masyarakat yang ada di 116 Desa, sehingga apa yang menjadi persyaratan telah terpenuhi 100 persen.

"Untuk itu, saya serahkan ke Bupati dan DPRD Garut untuk menjadwalkan agenda paripurna untuk penetapan DOB Kabupaten Garut Utara sebagai daerah persiapan,” ujarnya.

www.garutkab.go.id

Dikelola oleh :
Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Garut
Jl. Pembangunan No. 181, Garut, 44151
Provinsi Jawa Barat

+62 262 4895000
[email protected]
[email protected]
DiskominfoGRT
DiskominfoGRT